Tag: Bahasa

MoU dengan Korean Middle, UPT Bahasa UNIB Akan Buka Kelas Bahasa Korea

SELAIN telah melaksanakan akreditasi internasional oleh lembaga akreditasi ACQUIN dari Eropa, geliat kerjasama dengan berbagai mitra berskala internasional juga terus digencarkan oleh Universitas Bengkulu (UNIB) untuk meningkatkan capaian IKU (Indikator Kinerja Utama) institusi dan mewujudkan visi sebagai universitas bertaraf internasional.

Rektor dan para Wakil Rektor UNIB ketika berdiskusi dengan Presiden Direktur Korean Middle.(hms1)

Kerjasama berskala internasional yang terbaru dilaksanakan UNIB yaitu menjalin kerjasama dengan Korean Middle International Community. Nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) telah ditandatangani kedua belah pihak, yaitu oleh Rektor UNIB Dr. Retno Agustina Ekaputri, S.E, M.Sc dan Park Gihong selaku Presiden Direktur Korean Middle International Community, Kamis (7/12/2023).

Acara penandatanganan MoU ini berlangsung di ruang rapat pimpinan gedung rektorat UNIB, disaksikan Wakil Rektor II Bidang Sumberdaya Yefriza, S.E, MPPM, Ph.D, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Prof. Dr. Candra Irawan, S.H, M.Hum dan Wakil Rektor IV Bidang Perencanaan dan Kerjasama Prof. Dr. Irfan Gustian, S.Si, M.Si serta Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Bahasa UNIB Dr. Wisma Yunita, M.Pd.

UNIB dan Korean Middle sepakat kerjasama salah satunya pembukaan kelas Bahasa Korea di UNIB.(hms1)

Tidak lanjut MoU akan diimplementasikan dalam berbagai kegiatan yang dilaksanakan UPT Bahasa UNIB berkolaborasi dengan Korean Middle International Community. Kegiatan tersebut antara lain membuka kelas Bahasa Korea, konsultasi tentang beasiswa pendidikan di Korea, dan membuka program edutrip untuk berkunjung dan melakukan studi banding ke kampus-kampus di Korea oleh mahasiswa dan dosen.

Selain itu, melalui kerjasama ini dapat memberikan kesempatan bagi mahasiswa, dosen dan pegawai kampus untuk bekerjasama dengan International Future Larger Training Affiliation in Korea yang beranggotakan hampir seribu profesor di Korea. Juga memberikan kesempatan mengelola UKM (Usaha Kecil Menengah) Korea di kampus dan memberikan bimbingan bagi para pengurus agar organisasi dapat berjalan dengan baik dan bermanfaat.

“Kerjasama dengan Korean Middle ini sangat relevan terhadap pengembangan UNIB menuju universitas unggul. Sekarang ini, selain telah terakreditasi internasional, secara institusional UNIB terus menjalin kerjasama dengan mitra international untuk mewujudkan visi institusi sebagai World Class College,” ujar Rektor UNIB Dr. Retno Agustina Ekaputri, seraya menyambut baik dan mengucapkan terimakasih kepada Korean Middle International Community yang telah bersedia bekerjasama dengan UNIB.

Foto bersama usai acara penandatanganan MoU antara UNIB dan Korean Middle.(foto:hms1)

Sebaliknya, Park Gihong selaku Presiden Direktur Korean Middle International Community, juga mengucapkan terimakasih kepada segenap pimpinan UNIB yang telah membuka peluang kerjasama yang nanti akan diimplementasikan melalui UPT Bahasa UNIB. Kerjasama seperti ini kata Park Gihong merupakan yang keempat dilakukan pihaknya di Indonesia.

“Ini kerjasama yang keempat kami lakukan di Indonesia. Salah satunya yang telah berjalan dengan baik adalah kerjasama dengan universitas di Bali. Banyak sekali manfaat yang dihasilkan dari kerjasama itu dan semoga kerjasmaa kita ini nanti akan menghasilkan manfaat yang lebih banyak lagi dan lebih maju lagi,” ujarnya.[Penulis : Purna Herawan/Humas].

UPT Bahasa UNIB dan ITC Gelar Seminar TOEIC

UNIT Pelaksana Teknis (UPT) Bahasa Universitas Bengkulu bekerjasama dengan Worldwide Check Heart (ITC) menggelar seminar on-line bertajuk “Sukses di Dunia Kerja dengan Sertifikasi TOEIC,” Jumat (1/12/2023) through aplikasi zoom assembly.

Kepala UPT Bahasa UNIB Dr. Wisma Yunita, ketika menyampaikan sambutan dan membuka seminar.(ist).

Kegiatan yang diikuti 159 peserta ini dibuka oleh Kepala UPT Bahasa UNIB, Dr. Wisma Yunita, M.Pd, dengan menghadirkan Program Government Worldwide Check Heart – Jakarta, Silvi Aisah Kusumawardani, sebagai pembicara.

Dalam sambutannya, Dr. Wisma menjelaskan, seminar ini merupakan kegiatan awal untuk inisiasi kerjasama pelaksanaan tes TOEIC di UNIB. Melalui seminar ini diharapkan dapat menyebarluaskan informasi dan pemahaman sivitas akademika UNIB dan masyarakat umum tentang TOEIC dan manfaatnya, khususnya bagi mahasiswa dan lulusan UNIB yang akan memasuki dunia kerja.

Suasana seminar on-line yang dipandu moderator Caroline Ito Hutahuruk.(ist)

TOEIC (Check of English for Worldwide Communication) adalah ujian untuk mengevaluasi tingkat kemampuan berbahasa Inggris di lingkungan internasional. TOEIC menjadi referensi bagi berbagai universitas, institusi, dan perekrut dari perusahaan berskala internasional.

Berbeda dari IELTS dan TOEFL, TOEIC ini digunakan sebagai persyaratan dalam melamar pekerjaan sedangkan TOEFL dan IELTS digunakan untuk kepentingan akademik seperti melanjutkan studi S2 dan S3.

“Sama-sama tes kemampuan Bahasa Inggris, namun digunakan untuk tujuan yang berbeda. TOEIC ini akan sangat tepat bagi mahasiswa jurusan vokasi di UNIB seperti mahasiswa prodi Diploma III,” kata Dr. Wisma.

Para peserta seminar tampak antusias mendengarkan penjelasan dari narasumber.(ist)

Ditambahkan Dr. Wisma, saat ini lebih dari 1000 perusahaan dan pemerintahan di dunia yang menggunakan tes TOEIC sebagai persyaratan perekrutan karyawan. Masa berlaku sertifikat TOEIC adalah 2 tahun.

Materi uji pada tes TOEIC ada empat macam, yaitu membaca (studying), mendengar (listening), berbicara (talking) dan menulis (writing). Materi tersebut dikelompokkan menjadi dua jenis tes TOEIC yang dapat diambil secara terpisah. Kedua jenis tes tersebut adalah TOEIC Listening and Studying Check (tes mendengar dan membaca) dan TOEIC Talking and Writing Check (tes berbicara dan menulis).

“Kami mengucapkan terimakasih kepada ITC Jakarta yang telah menyempatkan diri mengisi kegiatan seminar ini. Semoga kerjasama ini dapat berkelanjutan dan diimplementasikan dalam bentuk pelaksanaan tes TOEIC pertama di UNIB,” tutur Dr. Wisma.

Jalannya seminar dipandu moderator Caroline Ito Hutahuruk yang merupakan volunteer UPT Bahasa dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIB. Peserta seminar yang berjumlah 159 tidak hanya dari kalangan mahasiswa, tapi juga para guru dan praktisi Bahasa Inggris dari Bengkulu dan luar Bengkulu seperti dari Jambi, Bangka Belitung dan Sumatera Selatan.

Para peserta sangat antusias, sebab selain tidak dipungut biaya, mereka juga diberikan e-sertifikat sebagai bukti telah berpartisipasi dalam kegiatan ini.[Lap : volunteer. Editor : Purna Herawan/Humas].

Magister Bahasa Inggris FKIP UNIB Gelar Konferensi Internasional

PROGRAM Studi Pascasarajana Magister (S2) Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Bengkulu berkolaborasi dengan Prodi Magister Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Syiah Kuala (USK) Aceh dan College of New England – Australia, menggelar konferensi internasional secara hybrid, luring dan daring, Sabtu (25/11/2023).

Keynote audio system memaparkan materi dan foto bersama dengan Pengelola S2 Bahasa Inggris UNIB.(ist)

Konferensi yang dilaksanakan adalah the 4th Worldwide Convention on the Educating of Language and Literature (ICOTEL) in Conjunction with the first Collaborative Convention on Rhetorical Patterns of Texts in Indonesia and Malay World, suatu agenda rutin tahunan bagi Prodi Magister Pendidikan Bahasa Inggris FKIP UNIB.

Secara offline, konferensi dilaksanakan di aula Dekanat FKIP UNIB. Secara on-line, menggunakan aplikasi zoom assembly. Tema yang diusung cukup relevan dengan kondisi kekinian, yaitu “Increasing and Disseminating Analysis in Language Educating and Rhetorical Patterns.”

Pembicara dari UNE Australia dan FKIP UNIB sedang memaparkan materi.(foto : ist)

Koordinator Prodi S2 Bahasa Inggris FKIP UNIB, Dr. Iis Sujarwati mengatakan, terlaksananya kegiatan ini merupakan implementasi kerjasama para akademisi dan peneliti dari Prodi Magister Pendidikan Bahasa Inggris di tiga universitas.

“Kita mempertemukan para akademisi dan peneliti yang berpengalaman di tiga universitas baik dalam maupun luar negeri. Tujuannya, memberikan wadah diskusi, saling berbagi ide dan pengalaman terkait penelitian dan pengembangan pembelajaran bidang bahasa di tingkat international,” ujarnya.

Pemberian cindera mata dari Pengelola S2 Bahasa Inggris FKIP UNIB kepada pemateri.(foto:ist)

Senada diungkapkan Ketua Pelaksana ICOTEL 4, Dr. Syafryadin. Menurutnya, melalui kegiatan ini diharapkan dapat menjalin silahturahmi dan komunikasi antar akademisi, peneliti, dosen, guru, dan mahasiswa untuk berbagi ide, pengalaman dan temuan penelitian di bidang pendidikan, sastra, dan linguistik bahasa Inggris, yang berdampak pada pendidik bahasa yang kreatif dan inovatif.

“Semoga dengan kegiatan ini dapat memberikan pengkayaan ilmu pengetahuan kepada kita semua dan berkontribusi bagi peningkatan kapasitas institusi dalam pengembangan tridharma perguruan tinggi,” ujarnya ketika menyampaikan sambutan.

Konfrensi Worldwide ini menghadirkan empat keynote audio system yaitu Assoc. Professor Dr. Zifirdaus Adnan (College of New England, Australia), Assoc. Professor Sally Burgess (Universidad De La Laguna, Spanyol), Prof. Yazid Basthomi (Universitas Negeri Malang, Indonesia) dan Affiliate Professor Dr. Wisma Yunita (Universitas Bengkulu).

Foto bersama para pemateri dengan Pengelola dan mahasiswa Prordi S2 Bahasa Inggris FKIP UNIB.(ist)

Hadir pula Dr. Diana Barnes (Head of college HASS UNE), Abdurrahman, MSi, Phd (WD 1 FKIP UNIB), Professor Safnil Arsyad (Kaprodi S3 Linguistik Terapan, UNIB), Dr. Irma Diani, M.Hum (Kajur PBS UNIB), Prof. Asnawi, M.Ed (Kajur Pend Bahasa Inggris, USK), Nira Erdiana, M.Pd (Sekjur Pend Bahasa Inggris, USK), Dr. Iskandar AS, MA (Koord. Prodi MPBEN USK), Dr. Dohra Fitrisia, M.Ed (Ketua TPMA Prodi MPBEN USK), Dr. Siti Sarah Fitriani, MA (Wakil Ketua TPMA USK), Dr. Iis Sujarwati, M,Pd (Kaprodi S2 Pend. Bahasa Inggris, UNIB) dan ratusan mahasiswa dari berbagai universitas di Indonesia.

Pemateri dan peserta Konferensi Internasional yang bergabung secara daring by way of zoom assembly.(ist)

Dalam paparannya, Assoc. Professor Zifirdaus Adnan, mengatakan bahwa penelitian pola retorika teks dalam Bahasa Indonesia dan Melayu mengalami perkembangan yang sangat signifikan belakangan ini.

“Penelitian pola retorika teks (termasuk teks lisan) dalam bahasa Indonesia dan Melayu mengalami perkembangan yang signifikan dalam 25 tahun terakhir, terutama pada style penulisan akademik meliputi pola retorika artikel penelitian (RA), pola generik presentasi akademik, ujian sidang tesis dan sejenisnya,” tutur Zifirdaus.

Suasana konferensi internasional Pendidikan Bahasa Inggris by way of aplikasi zoom assembly.(ist)

Koordinator Prodi MPBEN FKIP USK, Dr. Iskandar Abdul Samad mengatakan bahwa konfrensi Internasional ini memberi kesempatan kepada para peneliti untuk dapat mempublikasikan karya tulis terbaiknya pada jurnal bereputasi.

“Presenter yang memiliki makalah berkualitas tinggi berkesempatan untuk dipilih oleh panitia untuk dimasukkan dalam buku yang diterbitkan oleh writer di Australia, edisi khusus Journal of Utilized Linguistics and Literature (JOALL)  atau  prosiding,” tutup Iskandar.[Laporan : Wisma Yunita. Editor : Purna Herawan/Humas].

UPT Bahasa Sukses Menggelar English Day 2023

UNIT Pelaksana Teknis (UPT) Bahasa Universitas Bengkulu terus mengibarkan semangat untuk menjadikan Universitas Bengkulu sebagai universitas yang unggul melalui kegiatan-kegiatan yang dilaksanakannya.

Kepala UPT Bahasa UNIB Dr. Wisma Yunita keika menjelaskan maksud dan tujuan English Day.(foto:hms1)

Pada November ini, UPT Bahasa mengadakan kegiatan bernama UNIB English Day Tahun 2023, sebuah kegiatan yang bertujuan secara khusus untuk semakin meningkatkan kemampuan bahasa Inggris mahasiswa dan civitas akademika Universitas Bengkulu. Bahkan untuk tahun ini English Day tidak hanya menyasar inner UNIB, tapi juga Siswa Sekolah Menengah Pertama dan Sekolah Menengah Atas dan Mahasiswa dari berbagai sekolah dan kampus di Provinsi Bengkulu.

Wakil Rektor IV membuka acara dan foto bersama dengan native speaker dan para Wakil Dekan.(hms1)

Kepala UPT Bahasa UNIB, Dr. Wisma Yunita menuturkan, dirinya sangat bangga dengan suksesnya English Day 2023 ini dan mengucapkan terimakasih kepada para Volunteers, pimpinan universitas, pimpinan fakultas dan pimpinan unit-unit kerja selingkung UNIB lainnya yang telah berpartisipasi mensukseskan agenda ini. Juga, apresiasi setinggi-tingginya kepada para peserta pelatihan, seminar dan peserta lomba dari mulai para mahasiswa selingkung UNIB, mahasiswa dari perguruan tinggi di luar UNIB dan para pelajar SMA/SMP yang telah memeriahkan English Day.

“Dan tak lupa, kami juga berterimakasih kepada para sponsor seperti Gramedia, Faber Fortress dan Wardah. Kemudian, terimakasih yang spesial kami ucapkan kepada Dr. John R. Baker sebagai native speaker, telah berbagi pengalaman dan memberikan memotivasi kepada para dosen dan mahasiswa serta pelajar di Bengkulu untuk meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris,” ujarnya.

Foto bersama pimpinan UNIB, pimpinan fakultas, panitia serta peserta English Day 2023.(foto:hms1)

Dijelaskan Dr. Wisma, Dr. John R. Baker merupakan seorang praktisi Bahasa Inggris yang juga berprofesi sebagai dosen, peneliti, editor, dan reviewer di berbagai jurnal internasional bereputasi. Di tengah kesibukannya, Dia menyempatkan hadir dan membersamai UPT Bahasa UNIB dalam mensukseskan English Day 2023, baik sebagai pembicara seminar dan kuliah umum maupun sebagai juri Writing Competitors.

Kegiatan English Day 2023 dilaksanakan selama tiga hari berturut-turut dengan kegiatan yang meliputi Tutorial Writing Workshop untuk mahasiswa dan dosen yang juga Reside Streaming di Youtube UPT Bahasa serta berbagai kegiatan lomba terkait Bahasa Inggris seperti Writing Competitors untuk mahasiswa dan siswa SMA, Scrabble dan Storytelling untuk siswa SMP dan SMA se-Provinsi Bengkulu.

Wakil Rektor Bidang Sumber Daya Yefriza, Ph.D dan para dosen menghadiri rangkaian English Day.(ist)

Rangkaian acara dimulai 9 November 2023. Setelah agenda ini dibuka secara resmi oleh Rektor UNIB Dr. Retno Agustina Ekaputri, S.E, M.Sc yang diwakili oleh Wakil Rektor IV Bidang Perencanaan dan Kerjasama Prof. Dr. Irfan Agustian, S.Si., M.Si, acara dilanjutkan dengan lomba menulis atau Writing Competitors. Peserta lomba mendapat kesempatan free of charge mengikuti Tutorial Writing Workshop for College students  dengan narasumber Dr. John R. Baker.

Acara yang disiarkan secara Reside Streaming di channel Youtube UPT Bahasa UNIB dan diliputi stasiun televisi lokal BeTV (Bengkulu Televisi) ini disambut antusias oleh peserta yang mencapai kurang lebih 200 orang dari kalangan mahasiswa dan pelajar se Provinsi Bengkulu.

Native Speaker, Dr. John R. Baker memberikan pengalaman dan motivasi kepada mahasiswa.(foto:hms1)

Untuk hari kedua, kegiatan berlangsung di dua tempat berbeda, lomba Scrabble dan Storytelling bertempat di Gedung R UPT Bahasa dan kegiatan Tutorial Writing Workshop for Lecturers bertempat di Gedung Layanan Terpadu Universitas Bengkulu. Workshop kedua yang dilaksanakan untuk dosen ini dihadiri oleh 90 dosen dari berbagai fakultas di Universitas Bengkulu dan undangan dari kampus yang ada di Bengkulu.

Peserta lomba berasal dari SMP dan SMA serta universitas di Provinsi Bengkulu. Mereka hadir ke Universitas Bengkulu untuk berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan yang diadakan di dua lokasi sekaligus, Gedung Layanan Terpadu dan Gedung R UPT Bahasa Universitas Bengkulu. Peserta hadir dari Kota Bengkulu, Rejang Lebong, Argamakmur, dan bahkan dari Kabupaten Kaur.

Para pelajar SMA dan SMP se Kota Bengkulu tampak antusias mengikuti perlombaan di English Day.(ist)

Para pemenang lomba mendapatkan uang pembinaan, sertifikat, piala dan juga goodie bag dari sponsor kegiatan ini, sementara itu peserta juga mendapatkan banyak Doorprizes yang disediakan oleh Gramedia, Faber Fortress, Wardah dan UPT Bahasa sendiri.

Pada kegiatan Unib English Day Tahun 2023 ini sejumlah sekolah dan kampus meraih juara untuk masing-masing kategori lomba dengan hadiah dibagikan langsung oleh Dr. John R. Baker, Dr. Wisma Yunita dan juga Azhar Aziz Lubis sebagai wakil juri yang hadir di acara penutupan Unib English Day tahun 2023 pada hari Sabtu, 11 November 2023. Para pemenang lomba untuk masing-masing kategori dapat dilihat pada Instagram UPT Bahasa.

“Harapannya ke depan semoga kegiatan ini menjadi kegiatan rutin di UPT Bahasa UNIB dengan kegiatan akademik dan berlombaan yang lebih banyak lagi, menghadirkan native speaker yang mumpuni, sehingga memberi ruang seluas-luasnya bagi para mahasiswa volunteer untuk mengasah kemampuan soft-skill yang lebih baik,” papar Dr. Wisma Yunita.[Laporan : UPT Bahasa. Editor : Purna Herawan/Humas].

Kerjasama dengan British Council, UPT Bahasa UNIB Sukses Melaksanakan Pre-testing IELTS

UNIT Pelaksana Teknis (UPT) Bahasa Universitas Bengkulu (UNIB) sukses menyelenggarakan pre-testing Worldwide English Language Testing System (IELTS) yang pertama di Provinsi Bengkulu, Kamis (24/8/2023).

Suasana pre-testing IELTS di Gedung Layanan Terpadu UNIB.(foto:uptbahasa)

Kegiatan ini berlangsung di Gedung Layanan Terpadu (GLT) UNIB dan suksesnya pre-testing ini berkat kerjasama yang baik antara UPT Bahasa UNIB dengan British Council Indonesia Basis yang berpusat di Jakarta.

“Kita telah bekerjasama dan dipercaya sebagai Registration Heart Associate British Council Indonesia Basis di Provinsi Bengkulu untuk tes the Worldwide English Language Testing System (IELTS). Salah satu program kita adalah melaksanakan pre-testing seperti dilaksanakan hari ini dan Alhamdulillah kegiatan pre-testing yang pertama di Provinsi Bengkulu ini telah berjalan sukses,” ujar Kepala UPT Bahasa UNIB Dr. Wisma Yunita, S.Pd, M.Pd.

Dijelaskan Dr. Wisma, pre-testing ini adalah bentuk simulasi dari tes IELTS yang sebenarnya dan terdiri dari tiga expertise yaitu listening, studying dan writing. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengalaman kepada peserta tentang proses tes IELTS.

Untuk peserta, sebelumnya UPT Bahasa UNIB mengusulkan kuota maksimum kepada British Council Indonesia Basis, yaitu 100 orang. Usulan tersebut dikabulkan dan seluruh peserta pre-testing IELT perdana di Provinsi Bengkulu ini tidak dipungut biaya alias free of charge.

Dosen, mahasiswa dan pelajar serta pegawai sangat antusias mengikuti pre-test IELTS di UNIB.(uptbahasa)

Para peserta merupakan dosen dan mahasiswa dari berbagai fakultas selingkung UNIB, serta dosen-dosen dari universitas lainnya di Provinsi Bengkulu seperti dari UIN Fatmawati Soekarno, Universitas Dehasen, Universitas Terbuka, Universitas Muhammadiyah Bengkulu, Poltekkes Kemenkes dan STIT Al-Quraniyah Manna. Kemudian, ada juga peserta dari kalangan siswa SMA dan dari kalangan pegawai Pemerintah Provinsi Bengkulu.

Iya, seluruh peserta tidak dipungut biaya alias free of charge. Bahkan, selain mendapatkan pengalaman bagaimana melaksanakan check IELTS yang sebenarnya, para peserta juga mendapatkan buku informasi tentang check IELTS yang lisensinya dipegang oleh British Council yang bekerjasama dengan IDP Schooling and Cambridge Evaluation English,” papar Dr. Wisma.

Lebih menggembirakan lagi, kegiatan pre-testing ini dilaksanakan bertepatan dengan selesainya kursus IELTS yang diselenggarakan UPT Bahasa UNIB peirode Juli 2023. Dengan demikian, peserta kursus yang merupakan dosen-dosen utusan dari sejumlah fakultas selingkung UNIB semakin terasah kemampuannya melalui pre-testing ini dan memudahkannya dalam mengikuti check IELTS pada tanggal 30-31 Agustus 2023 nanti.

Jadi, setelah kursus mereka langsung mengikuti pre-test, sehingga diharapkan kemampuannya semakin mumpuni dan mudah dalam menghadapi check IELTS yang sebenarnya pada tanggal 30-31 Agustus nanti. Semoga mereka ini nanti semakin mudah juga dalam mewujudkan harapannya untuk melaksanakan studi lanjut di luar negeri,” ujar Dr. Wisma.

Pelaksanaan pre-testing IELTS di UNIB dipantau langsung Tim British Council Indonesia.(uptbahasa)

Untuk memastikan bahwa kegiatan pre-testing yang perdana di Bengkulu telah berjalan sukses, pihak British Council Indonesia Basis mengutus salah satu staf manajemennya, Asep Kurniawan, untuk melakukan pemantauan. Bahkan selain memantau pelaksanaan pre-testing, Asep Kurniawan juga mengunjungi gedung UPT Bahasa UNIB dan melihat berbagai fasilitas yang ada untuk menilai apakah UPT Bahasa UNIB memiliki potensi dijadikan Testing Level Associate ke depannya.

“Dengan peninjauan yang dilakukan pihak manajemen British Council Indonesia Basis ini dan dengan dukungan penuh dari pimpinan serta seluruh sivitas akademika UNIB, harapan kita UPT Bahasa UNIB akan terus menjadi mitra kerjasama yang baik bagi British Council,” tutur Dr. Wisma.

Skor IELTS Semakin Dibutuhkan

Di bagian lain keterangannya kepada Tim Humas UNIB, Kepala UPT Bahasa UNIB Dr. Wisma menjelaskan, tren saat ini Skor IELTS semakin dibutuhkan. Karena itu, UPT Bahasa UNIB sejak 2022 lalu terus berupaya menjalin kerjasama yang baik dengan British Council Indonesia Basis.

Kepala UPT Bahasa UNIB Dr. Wisma Yunita, M.Pd.(uptbahasa)

Pentingnya Skor IELTS tes karena menjadi prasyarat mendaftar berbagai beasiswa untuk studi lanjut di berbagai negara terutama di Eropa dan Australia. Lembaga-lembaga pengelola beasiswa sebagian besar mempersyaratkan Skor IELTS, seperti skema LPDP.

Selain itu, Skor IELTS juga menjadi salah satu syarat untuk mengikuti seleksi administrasi beasiswa dalam negeri serta untuk mengikuti Expertise Scouting atau program IISMA Kemdikbudristek.

Manajemen British Council Indonesia Basis kunjungi UPT Bahasa UNIB.(uptbahasa)

“Menyikapi semakin besarnya kebutuhan Skor IELTS, kita terus menjalin kerjasama dengan British Council Indonesia Basis. Sekarang sebagai Registration Heart, ke depannya kita akan lebih tinggi lagi yaitu sebagai Testing Level Associate untuk IELTS On Laptop Take a look at atau Laptop Delivered IELTS (CDI) di Sumatera Bagian Selatan. Upaya-upaya ini sejalan dengan misi kita untuk mewujudkan UNIB Unggul,” ujar Dr. Wisma. [Laporan : UPT Bahasa. Editor : Purna Herawan/Humas].