Tag: Keuangan

Meretas Peluang di Period Digital: Seminar Nasional Ekonomi dan Bisnis (SNEBA) ke-3 FEB UMRI Soroti Strategi Mendukung Inklusi Keuangan – Fakultas Ekonomi Dan Bisnis

 

 

 

 

 

Pekanbaru (10/10), Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau (FEB UMRI) mencatat keberhasilan dengan suksesnya pelaksanaan Seminar Nasional Ekonomi dan Bisnis (SNEBA) ke-3 pada 03 Oktober 2023. Dengan tema “Scalling Trus in The Digital World : Peran Dunia Industri dalam Mendukung Inklusi Keuangan,” acara yang dibuka oleh Rektor UMRI, DR. H. Saidul Amin, MA., membahas peran krusial dunia industri dalam mendukung inklusi keuangan di period digital. Sorotan utama melibatkan strategi dan peluang di period digital dan menciptakan panggung akademis yang penuh inspirasi. Seminar ini menjadi pusat diskusi very important bagi para akademisi, praktisi, dan pemangku kepentingan dalam menjawab tantangan ekonomi dan bisnis di zaman digital.

Peresmian oleh Rektor
DR. H. Saidul Amin, MA., Rektor UMRI, membuka acara dengan menekankan pentingnya peran dunia industri dalam mendukung inklusi keuangan di period digital. Dengan pesan-pesan inspiratif, Rektor membuka pintu bagi diskusi mendalam mengenai transformasi ekonomi di period digital. Keberadaannya tidak hanya sebagai pembuka acara, tetapi juga pendorong semangat untuk memahami dan menghadapi dinamika perubahan ekonomi yang cepat.

Diskusi Multi-Perspektif
Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMRI, Mizan Asnawi, SE., M.Ec.Dev., menyoroti keragaman perspektif dengan mengundang pembicara dari latar belakang yang beragam. Sambutannya menekankan pentingnya menyediakan wadah untuk ide-ide inovatif dalam mendukung kemajuan ekonomi dan bisnis di Indonesia. Dengan menghadirkan pemikiran dari berbagai sudut pandang, seminar ini bukan hanya platform diskusi, tetapi juga medium untuk merangsang gagasan baru yang dapat membawa perubahan positif dalam perkembangan ekonomi dan bisnis.

Antusiasme Peserta dan Pembicara Kunci
Antusiasme tinggi meramaikan SNEBA ke-3, diungkapkan oleh Ketua Panitia Penyelenggara, R. Septian Armel, SE., M.Ak., Ak. Apresiasi disematkan untuk antusiasme panitia, peserta dan para Pembicara. Prof. Setyo Tri Wahyudi (Dosen Universitas Brawijaya), Bambang S. Antariksawan (Analisis Senior Deputi Direktur Perencanaan, Pengembangan, Evaluasi Literasi, dan Edukasi Keuangan OJK), dan Aditya Budi Trapsilo (Pj. IT Safety QA & Venture Division Head BSI), sebagai pembicara kunci, menggambarkan peran krusial industri dalam mendukung inklusi keuangan di period digital. Keberagaman pandangan dan keahlian para pembicara menambah warna diskusi, membuka mata audiens terhadap kompleksitas tantangan dan peluang di period ekonomi digital

Wawasan untuk Masa Depan
Seminar menggambarkan visi masa depan dengan melibatkan pemikir utama di bidangnya. Lebih dari sekadar memberikan wawasan, seminar ini menghadirkan solusi konkret yang dapat diadopsi. Tema yang relevan dengan perkembangan zaman bukan hanya sumber inspirasi, tetapi juga panduan bagi dunia akademisi, industri, dan masyarakat untuk menghadapi dinamika kompleks ekonomi digital saat ini. Dalam rangka mengatasi tantangan dan meraih peluang di period digital, seminar menjadi wadah penting untuk meresapi pengetahuan dan strategi praktis yang dapat membentuk masa depan yang lebih cerah. (/crimson)

Keuangan UNIB Gelar Bimtek Lapor Pajak

SEJUMLAH tenaga kependidikan (Tendik) yang membidangi Pengelolaan Keuangan dan Bendahara Pembantu dari unit-unit kerja selingkung Universitas Bengkulu mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Aplikasi Lapor Pajak, di Gedung Layanan Terpadu (GLT) UNIB, Selasa (22/8/2023).

Para peserta Bimtek mendengarkan arahan Wakil Rektor Bidang Sumberdaya.(foto:hms1)

Kegiatan ini dilaksanakan Bagian Keuangan Biro Umum dan Sumberdaya UNIB sebagai upaya meningkatkan kapasitas dan kemampuan para Pengelola Keuangan dan Bendahara Pembantu dalam penerapan aplikasi perpajakan serta mewujudkan tata kelola kuangan yang unggul dan institusi taat pajak.

“Sebagaimana kita ketahui, saat ini sudah terjadi reformasi di bidang perpajakan. Para Tendik yang bertugas sebagai Pengelola Keuangan dan Bendahara Pembantu harus memiliki kemampuan yang mumpuni dan pemahaman yang baik tentang kebijakan, regulasi dan aplikasi lapor pajak, sehingga dalam melaksanakan tugasnya mereka mampu mewujudkan tatakelola keuangan yang unggul serta menjadikan UNIB sebagai institusi yang taat pajak,” ujar Wakil Rektor II UNIB Bidang Sumberdaya, Yefriza, S.E, MPPM, Ph.D ketika memberikan pengarahan dan membuka kegiatan Bimtek.

Wakil Rektor II UNIB Bidang Sumberdaya menjelaskan pentingnya kegiatan Bimtek ini.(foto:hms1)

Ditambahkan Yefriza, kegiatan ini sangat penting dan oleh sebab itu maka dihimbau seluruh Tendik Pengelola Keuangan dan Bendahara Pembantu yang diundang pada acara ini dapat mengikuti rangkaian Bimtek secara serius dan sampai tuntas.

“Setelah mengikuti Bimtek ini jangan ada lagi yang kebingungan dan tidak mengerti bagaimana mengoperasikan aplikasi Lapor Pajak. Apa yang menjadi kendala dan hambatan selama ini silahkan ditanyakan dan didiskusikan dengan narasumber. Kita harus serius dan ikutilah Bimtek ini secara tuntas,” tegasnya.

Peserta Bimtek tampak antusias mendengarkan paparan dari para narasumber.(foto:hms1)

Untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang kebijakan, regulasi dan aplikasi-aplikasi Lapor Pajak, Bagian Keuangan Biro USD UNIB sebagai penyelenggara Bimtek menghadirkan Penyuluh Pajak Mahir dan Penyuluh Pajak Trampil dari Kantor Pelayanan Pajak Pratama Bengulu Satu. Mereka adalah Wasi Seto Wasisto, S.M dan Nadiyah Anjarsari, A.Md, A.Pj. Kedua Penyuluh ini ditugaskan untuk melakukan sosialisasi pelaporan pajak baik pelaporan dan pembayaran pajak secara langsung maupun secara elektronik melalui E-Submitting.

Dalam paparannya, para Penyuluh Pajak ini tidak hanya menjelaskan tentang prosedur dan alur pelapoaran pajak tahunan (Surat Pemberitahuan/SPT) PPH orang pribadi untuk karyawan, dosen dan tenaga kependidikan. Tapi juga menjelaskan tentang penerbitan E-Faktur untuk kegiatan kerjasama yang dilakukan para dosen baik dengan instansi pemerintah maupun badan usaha, serta hal-hal teknis lainnya. Harapannya, informasi ini dapat disebarluaskan kepada seluruh karyawan dan dosen di fakultas dan unit kerja masing-masing.

Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama Bengkulu Satu ketika memberikan arahan.(foto:hms1)

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini dan semoga melalui sosialisasi yang kami sampaikan dapat memberikan pemahaman secara komprehensif bagi Tenaga Pengelola Keuangan dan Bendahara Pembantu selingkung UNIB tentang Lapor Pajak dan aspek teknis lainnya. Jika masih ada yang belum memahami, kami pun siap membantu memberikan konsultasi sehingga tujuan menjadikan UNIB sebagai instansi taat pajak dan terlaksananya tatakelola keuangan yang unggul dapat terwujud,” ujar Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama Bengkulu Satu, Nanik Triwahyuningsih, S.E, M.Si saat memberikan pengarahan.[Penulis : Purna Herawan/Humas].